Senin, 20 Mei 2013

Usus Buntu dan cara Mengatasinya


Dulu kita sering diingatkan orang tua kita jangan menelan biji jeruk, nanti usus buntu. Juga biji-bijian kecil lainnya, usahakan jangan sampai tertelan. Betulkah begitu? Saya pernah diskusi dengan teman yang seorang dokter bedah. Dokter itu menerangkan bahwa dia sudah ribuan kali mengoperasi orang yang terkena sakit usus buntu. Selama dia operasi usus buntu, belum pernah dia menemukan di dalam usus buntu itu, yang namanya biji jeruk, biji jambu, biji cabe, apalagi biji durian, hahaha......

Lebih lanjut dokter itu menerangkan pula, bahwa sakit usus buntu terjadi karena kita: KURANG MINUM AIR. Sekali lagi kurang minum air, saudara-saudaraku. Jadi bukan karena makan biji-bijian. Ini jelas salah kaprah. As simple as that? Ya, karena kurang minum air, bisa berakibat frekuensi buang air besar (BAB) juga berkurang. Frekuensi BAB berkurang, sementara makanan yang kita makan sudah jadi sampah, yang siap dibuang, mampet di usus besar. Akhirnya kotoran tersebut naik, dan masuk ke usus buntu.

Tips cantik Alamai tanpa Make up


Seorang wanita kadang supaya ingin tampil cantik begitu merepotkan. Misalnya mau kondangan, pastilah ngantre ke salon, untuk membantu menata make up nya. Meski kadang make up belum tentu membantu. Make up yang terlalu mencolok, malah bisa membuat seorang wanita tampil seperti memakai topeng dan dilihat begitu menggelikan. Namun biasanya yang bersangkutan tidak sadar dan pede saja, menganggap dirinya tampil cantik. Memang wanita sering merasa tidak percaya diri jika tidak memakai make-up. Padahal pada dasarnya setiap wanita memiliki kecantikan yang alami tanpa menggunakan make-up.

Oleh karena itu, untuk tampil cantik secara alami dengan menggunakan kekuatan kecantikan alami yang dimiliki setiap wanita, para ahli kecantikan sering menganjurkan untuk rajin melakukan perawatan kulit dan rambut secara rutin. Mungkin terdengar klise, namun dengan cara-cara seperti itu, bukan tidak mungkin Anda akan dapatkan kecantikan alami tanpa polesan make up. Nah, para wanita, berikut tips yang dilansir “Health” seperti yang dikutip Detik.com dan dipublikasikan Simpang5.wordpress.com baru-baru ini.